Menuju World Premiere di Malaysia, ISI Solo dan Pemkab Kaimana Gelar Workshop Tari “Kase Seka”

Institut Seni Indonesia Surakarta (ISI Solo) melalui Program Studi Koreografi Inkuiri bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Kaimana, Propinsi Papua Barat menggelar Workshop Tari “Kase Seka”, di Gedung Teater Besar ISI Solo, Minggu (17/11). Workshop ini juga bagian dari rangkaian gladi bersih dalam rangka Pentas Karya Tari “Kase Seka” Sabtu-Minggu (23-24/11) di Panggung Bandaraya, Kuala Lumpur,…