Deskripsi Program Studi

Program Studi D-4 Desain Mode Batik merupakan pelaksana akademik yang ada di Fakultas Seni Rupa dan Desain yang memfokuskan pada bidang penciptaan karya batik dan fesyen. Sebagai program vokasi Program Studi Desain Mode Batik menempatkan proporsi materi praktikum yang diajarkan lebih banyak dibandingkan teori dan jumlah SKS yang ditempuh setara dengan program jenjang Sarjana.

Gelar Akademik

S.Tr. Sn. (Sarjana Terapan Seni)

Profil Lulusan

Lulusan Program Studi Desain Mode Batik diproyeksikan sebagai :

  1. Perancang karya batik.
  2. Perancang karya fesyen.
  3. Pembuat karya batik.
  4. Pembuat karya fesyen.
  5. Pengawas industri batik.
  6. Oengawas industri fesyen.
  7. Fasilitator batik.
  8. Fasilitator fesyen.
  9. Koreografer dan stage manajer fesyen.

Capaian Pembelajaran

Capaian pembelajaran Studi Desain Mode Batik sebagai berikut :

  1. Mengetahui teori sejarah seni rupa dan perkembangannya.
  2. Menguasai dan memahami teori dasar nirmana.
  3. Menguasai dan memahami ilmu tentang ornamen nusantara.
  4. Menguasai dan memahami ilmu tentang estetika nusantara.
  5. Menguasai pengetahuan teori wawasan budaya nusantara.
  6. Menguasai pengetahuan dasar dan perkembangan teknologi tekstil.
  7. Menguasai teori sejarah, motif, filosofi, dan pengembangan batik.
  8. Menguasai pengetahuan desain, alat, bahan, proses, dan teknik membuat batik.
  9. Menguasai proses kreasi batik tradisional dan kontemporer.
  10. Menguasai konsep teori sejarah dan perkembangan busana dan aksesoris.
  11. Menguasai pengetahun bahan, alat, dan teknik konstruksi busana dan aksesoris.
  12. Menguasai ketrampilan sketsa busana dan aksesoris.
  13. Menguasai proses kreasi fesyen yang bersumber pada budaya tradisi nusantara dan kontemporer.
  14. Menguasai pengetahuan tata rias, dan aksesoris busana tradisi jawa.
  15. Menguasai pengetahuan tata rias, dan aksesoris busana modern.
  16. Menguasai teknik dasar struktur tenun tradisional.
  17. Menguasai pengetahuan dasar manajuemen produksi dan teknik pemasaran industri fesyen.
  18. Menguasai pengetahuan manajemen event.
  19. Menguasai pengetahuan tata panggung dan cahaya.
  20. Menguasai dan memahami teori dasar gambar benda dan manusia.
  21. Menguasai dasar komputer desain yang berkaitan dengan batik dan fesyen.
  22. Menguasai pengetahuan dasar fotografi dan model.
  23. Mengetahui pengetahuan koreografi manajemen modeling.
  24. Menguasai teori etika profesi dan hak kekayaan intelektual.
  25. Menguasai pengetahuan dasar eksperimen kreatif.
  26. Menguasai pengetahuan tentang industri kreatif.
  27. Menguasai pengetahuan dasar metode penciptaan karya seni.
  28. Menguasai teori dan teknik penulisan deskripsi karya ilmiah.
  29. Menguasai teori dasar teknik presentasi.
  30. Menguasai sejarah, teori budaya konsumen dan perkembangannya
  31. Menguasai pengetahuan ilmu kewirausahaan.
  32. Menguasai pengetahuan dasar analisa pemasaran produk.
  33. Menguasai teknik pembuatan aksesoris busana dan kemasan produk.

#Ayo Kuliah Seni di ISI Surakarta