Deskripsi Program Studi

Seni Program Doktoral ISI Surakarta menyelengarakan studi dengan dua jalur, yaitu Penciptaan Seni dan Pengkajian Seni. Jalur tersebut terbuka untuk minat dalam bidang musik, tari, teater, film, seni rupa, desain interior, desain komunikasi visual, dan animasi. Perbedaan antara jalur Penciptaan dan Pengkajian adalah pada karya yang dihasilkan oleh lulusannya. Jalur Penciptaan Seni wajib menghasilkan satu karya seni dilengkapi dengan disertasi sebagai hasil penelitian intensif bidang seni. Sumber penciptaan ataupun objek kajian adalah segala macam fenomena di seluruh bumi Indonesia

Gelar Akademik

Dr (Doktor Seni)

Profil Lulusan

Doktor Seni yang mampu mengembangkan peran sebagai :

  1. Akademisi dibidang penciptaan dan pengkajian seni yang mampu mengembangkan karya seni baru dan pengetahuan baru di dalam bidang keilmuannya.
  2. Peneliti seni yang mamou memecahkan permasalahan seni dan budaya melalui pendekatan inter, multi atau transdisipliner dan mendapat pengakuan internasional.
  3. Pencipta seni yang memiliki adeg-adeg dalam pengembangan aktivitas kreatif melalui riset, hingga menghasilkan karya kreatif, original, teruji, dan mendapat pengakuan internasional.
  4. Praktisi profesional di bidang seni yang adaftif terhadap fenomena budaya mutakhir dalam mengelola, memimpin, dan mengembangkan organisasi dan jaringan yang bermanfaat bagi ilmu pengetahuan dan kemaslahatan.

Capaian Pembelajaran

#Ayo Kuliah Seni di ISI Surakarta