HUMASISISKA-Mahasiswa Program Studi Film dan Televisi Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Prio Suta Pamungkas menjadi juara pertama dalam Lomba Video Pendek yang digelar oleh Monumen Pers Nasional Surakarta yang dikelola langsung di bawah Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, 07 Februari – 24 Februari 2024.
Kompetisi tingkat nasional yang mengambil tema “Pers Menurut Kamu” ini adalah rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Pers Nasionan Tahun 2024.
“Luar biasa senang dan terharu dengan capaian prestasi ini karena lomba ini dapat saya ikuti bersama-sama dengan teman-teman mahasiswa prodi. Film dan Televisi ISI Surakarta satu angkatan dengan saya yaitu, Hari Permana Pangestu sebagai pemeran dan pengisi suara dan Adityo Hariawan sebagai Asisten Produksi.” , kata Prio Suta Pamungkas yang selain sebagai Sutradara juga Produser, Penulis Naskah, Editor, dan Kameraman.
“Selamat atas raihan prestasi yang membanggakan almamater ini, semoga terus semangat untuk selalu berprestasi Suta dan kawan-kawan mahasiswa FTV.” Lanjut kata Candra selaku dosen pembina prestasi mahasiswa prodi. FTV.
Lomba ini diikuti oleh peserta umum dari berbagai daerah. Dalam karya video pendek yang dimenangkan, Sutradara ingin menyampaikan pandangannya terkait pers yang bisa menjadi sumber utama informasi. Selain itu juga pers juga bisa sebagai sumber informasi yang membantu merambah gagasan, mendalamkan pengetahuan, dan melibatkan diri dalam berbagai perspektif. Adanya pers, kebebasan berfikir membuka pintu ke dunia eksplorasi tanpa batas dan menjadi jembatan yang menghubungkan dunia mimpi dengan realitas yang penuh makna. [humasisiska/anton/masanhar/nracandra]



